Updated: 4 Oct 2024     Author: Sasmitha     Comments: 0     English   |   Bahasa

Kenal Lebih Jauh: Voice Over Localization, Apa Pentingnya untuk Brand?

  1. Home
  2. Voice Over Blog
 
Table of Content
 
1. Bagaimana Cara Bisnis Bisa Tembus Pasar Global?
2. Apa Itu Voice Over Localization?
3. Kenapa Localization Itu Penting?
4. Kenapa Harus Melakukan Localization Bersama Inavoice?
 
 
Di era sosial media seperti saat ini, menjangkau konsumen atau audiens luar negeri menjadi lebih mudah. Peluang ini tidak boleh disia-siakan oleh kamu yang ingin melebarkan sayap bisnismu ke lingkup global. 
 
Maka dari itu, kamu perlu menciptakan konten-konten menarik di sosial media atau website. Bukan hanya menarik, konten-konten tersebut juga harus mampu menyampaikan pesan utama sesuai tujuan bisnis. Di sinilah kamu membutuhkan jasa voice over talent, yaitu pengisi suara yang mampu meningkatkan value dan daya tarik kontenmu.
 
Namun untuk menjangkau target audiens atau konsumen luar negeri, kamu membutuhkan native voice over talent. Misal, targetmu adalah orang-orang Inggris, maka kamu membutuhkan voice over talent yang berasal dari negara tersebut sehingga pesan kontenmu bisa tersampaikan dengan baik kepada target audiens. 
 
Jika kamu benar-benar tertarik untuk mengembangkan bisnismu ke pasar global, maka kamu menemukan artikel yang tepat karena Inavoice akan membahasnya secara lengkap untukmu. Kami akan membantumu memahami bagaimana voice over bisa menjadi solusi terbaik untukmu yang ingin melakukan ekspansi bisnis di pasar global. Jadi, ayo sama-sama simak penjelasan lengkapnya di sini!
 

Bagaimana Cara Bisnis Bisa Tembus Pasar Global?

Menjangkau pasar global adalah tujuan dari banyak bisnis. Dengan jangkauan ke pasar global, bisnis bisa memperoleh keuntungan yang lebih besar. Untuk bisa menembus pasar dunia, cara-cara berikut bisa kamu terapkan.
 
  • Pertama, kamu perlu menentukan target pasar yang spesifik dan menerapkan strategi yang tepat sesuai dengan target pasarmu tersebut.
  • Bangunlah hubungan pelanggan yang baik. Dengarkanlah masukan dari mereka agar kamu bisa menciptakan layanan dan produk yang sesuai dengan keinginan atau kebutuhan mereka. Dengan hubungan pelanggan yang baik, citra brand-mu akan meningkat dan pelanggan akan setia dengan produkmu.
  • Pastikan juga bahwa keuangan bisnismu stabil. Hal itu dikarenakan pasar global cenderung lebih beresiko. Jadi, kondisi keuanganmu harus benar-benar dipersiapkan secara matang. Ingat! Kamu harus memperhitungkannya secara hati-hati. Salah sedikit, kamu bisa rugi.
 
Di antara berbagai strategi yang kamu buat, jangan lupakan strategi pemasaran! Karena saat ini semua bisa dijangkau dengan mudah menggunakan internet, kamu bisa menggunakan konten sebagai strategi marketing yang jitu. Untuk menciptakan konten yang menarik tersebut, kamu bisa menggunakan voice over.
 
Voice over yang digunakan untuk pemasaran ke pasar dunia tentu berbeda dari voice over untuk pasar dalam negeri. Dalam hal ini, kita menyebutnya sebagai voice over localization.
 

Apa Itu Voice Over Localization?

Voice over localization adalah salah satu cara untuk membantu perusahaan atau brand-mu dikenal oleh dunia. Dari dua istilah tersebut, muncul istilah baru yang disebut sebagai voice over localization.
 
Seperti yang kita tahu, voice over diartikan sebagai narasi yang dibacakan oleh voice actor dan ditambahkan pada konten visual atau audio. Sementara itu, localization adalah proses penyesuaian produk atau layanan agar sesuai dengan kebutuhan pasar lokal (di negara yang kamu jadikan target pasar). Nah, dari dua istilah tersebut dapat disimpulkan bahwa voice over localization adalah produksi rekaman suara yang melibatkan terjemahan naskah asli dan diikuti dengan rekaman suara voice over talent dalam bahasa baru.
 
Biasanya, localization tidak hanya melakukan penerjemahan naskah dari satu bahasa ke bahasa lain, melainkan juga memasukkan unsur budaya, dialek, aksen, dan detail-detail lain yang bisa memberikan pengalaman terbaik untuk para audiens. Karena itulah, voice over bisa menjadi solusi terbaik untuk pelokalan konten.
 

Kenapa Localization Itu Penting?

Sudah paham dengan istilah voice over localization? Sekarang, saatnya kamu mengetahui kenapa localization itu menjadi suatu hal yang penting. Lima alasan berikut akan membantumu mendapatkan jawabannya.
 
  • Pertama, localization membantu audiens untuk bisa memahami konten dengan mudah. Mereka tidak perlu berusaha keras untuk memahami konten tersebut.
  • Localization juga bisa meminimalisir kebingungan atau salah tafsir.
  • Dapat membantu merangkum bahasa secara emosional yang sejalan dengan budaya, dialek, serta aksen yang tepat dan sesuai dengan target audiens.
  • Lebih mudah berdampak dan mudah diingat.
  • Mampu menciptakan perasaan dekat, nyaman, dan mudah.
 
Dari lima alasan tersebut, bisa dikatakan bahwa localization akan membantu brand untuk lebih dekat dengan target market yang spesifik. Hal itu karena kamu berupaya untuk bisa memahami apa yang mereka suka dan rasakan.
 
Karena itulah, kamu bisa bekerja sama dengan voice over agency untuk membantumu dalam proses localization. Semua persyaratan yang ada juga akan membantumu untuk bisa beradaptasi dengan target pasar baru di seluruh dunia. Proses yang terkesan rumit dan membingungkan akan terasa lebih mudah dan mulus jika kamu mempercayakannya kepada voice over agency, karena proses tersebut akan dikerjakan oleh tim yang berpengalaman.
 

Kenapa Harus Melakukan Localization Bersama Inavoice?

Untuk kamu yang ingin melakukan voice over localization, kamu tidak perlu bingung karena Inavoice menyediakan layanan multibahasa dalam paket lengkap. Dengan paket lengkap tersebut, kamu tidak perlu repot lagi. Kamu hanya perlu terima jadi.
 
Tak hanya itu, kamu juga akan mendapatkan keuntungan berikut jika bekerja sama dengan Inavoice Voice Over Agency.
 
  • Ada ratusan native voice over talent profesional dengan berbagai macam bahasa di seluruh dunia. Kamu bisa memilih salah satu yang terbaik yang sesuai dengan brand-mu.
  • Semua voice actor Inavoice telah melewati proses audisi yang ketat. Audisi tersebut melibatkan cara membaca, artikulasi, proyeksi suara, dan pemahaman naskah. Jadi, kamu bisa memilih yang terbaik dari yang terbaik di sini.
  • Inavoice mempunyai sumber daya manusia profesional yang bekerja secara khusus untuk setiap proyek Inavoice maupun klien Inavoice.
  • Hasil rekaman berkualitas internasional karena sudah melewati proses QC (Quality Control).
  • Inavoice mempunyai dua studio rekaman kedap suara. Setiap video tersebut diperlakukan secara profesional sehingga mampu menciptakan audio yang berkualitas dan jernih.
  • Inavoice juga mempunyai voice director terlatih dan berpengalaman. Ada juga tim produksi internal yang selalu siap membantu pengerjaan proyek dan memastikan agar proyek berjalan sesuai timeline.
 
Ketika layananmu sudah mulai masuk ke pasar global, maka voice over menjadi komponen penting untuk siapapun yang mengembangkan konten audiovisual. Konten audio tersebut sangat penting untuk brand-mu karena bisa menyampaikan pesan secara efektif dan efisien, memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik, dan meningkatkan penjualan.
 
Karena itulah, localization tidak boleh hanya menjadi pengetahuan saja, tetapi juga harus diterapkan di bisnismu. Localization terbukti mampu memecahkan hambatan bahasa dan budaya yang menjadi penghalang kemampuan brand-mu dalam mengembangkan pasar dan ekspansi ke berbagai negara di seluruh dunia.
 
Karena YOU DESERVE BETTER, kamu berhak mendapatkan yang terbaik untuk bisnismu. Untuk itulah Inavoice ada di sini untuk membantumu. Kamu akan dibantu oleh native voice over talent di Inavoice untuk bisa berbicara dan menyampaikan pesan brand-mu kepada audiens global yang menjadi target market-mu. Kami berani memastikan bahwa pesan dari produkmu akan tersampaikan dengan baik sesuai dengan tujuan market yang kamu kembangkan.
 
Jadi, jangan ragu untuk menghubungi Inavoice sekarang dan cari tahu bagaimana kami bisa membantumu mencapai ekspansi bisnis lintas batas!