Updated: 14 Sep 2021     Author: Jatmiko Kresnatama     Comments: 0     English   |   Bahasa

Hitung Durasi Voice Over dengan Tools WPM Calculator

  1. Home
  2. Voice Over Blog

Mengetahui durasi voice over sedari awal adalah hal wajib yang harus diketahui talent voice over untuk penentuan rate dan durasi produksi voice over. Untuk mempermudah hal tersebut, Inavoice.com membuat tools Words Per Minutes Calculator yang dapat anda gunakan melalui website kami.

Link untuk mengakses Inavoice’s WPM Calculator : https://inavoice.com/tools/word-per-minute

Table Of Contents

1. Untuk Siapa Kami Membuat WPM Tools Ini?

2. Keuntungan Mengetahui Durasi Voice Over

3. Pengertian Words Per Minutes Calculator

4. Proses Pembuatan Inavoice’s Words Per Minutes Calculator

5. Penjelasan Style dalam Inavoice’s WPM Tools

6. Kesimpulan

 

Menjadi bagian dari pergerakan industri voice over merupakan hal yang menyenangkan bagi kami. Bergerak berarti mencoba menyelesaikan suatu permasalahan. Karena permasalahan yang ada dalam industri ini cukup banyak, dan cukup membingungkan.
 
Seperti yang sering kami jelaskan, industri voice over sangat-sangat cepat berkembang. Perkembangan yang begitu pesat ini tak jarang meninggalkan beberapa hal yang menjadi permasalahan. Salah satu permasalahan yang menjadi dilema adalah pemberian harga / rate untuk sebuah project voice over.
 
Kami telah menjelaskannya secara detail, baik mengenai lisensi voice over yang dapat digunakan untuk menghargai jasa voice over talent, atau bahkan memberikan penjelasan tentang bagaimana cara menentukan harga jasa voice over talent profesional melalui blog kami.
 
Kedua blog yang pernah kami tulis cukup mendapat respon yang tinggi. Namun ternyata jawaban dari blog tersebut kami rasa belum cukup, sehingga kami memutuskan untuk membuat sebuah tools yang dapat digunakan untuk makin mempermudah baik pengisi suara, penulis naskah voice over, atau agency. Tools yang kami buat adalah words per minutes calculator (WPM calculator).
 
 

Untuk Siapa Kami Membuat WPM Tools Ini?

Tentunya kami membuat wpm tools ini untuk kebutuhan setiap orang yang bekerja pada industri voice over. Kami membuat tools ini untuk voice over talent, client, dan tentunya voice over agency, atau voice over marketplace.
 
Tujuan kami menciptakan alat ini agar dapat digunakan sebagai alat bantu penyusunan rate voice over talent dan tentunya sebagai win-win solution agar voice over talent dapat menentukan langkah-langkah terbaiknya ketika diajak bekerja sama untuk mengerjakan produksi voice over.
 
 
Bagi client khususnya penulis naskah voice over, tentunya dengan tools ini anda akan diuntungkan dengan mengetahui bahwa voice over yang anda tulis sesuai dengan target durasi dari pembuatan video atau content yang anda produksi.
 
Anda tidak perlu lagi melakukan reading test untuk memastikan bahwa speed anda sudah sesuai, karena kami telah melakukannya untuk anda.
 

Keuntungan Mengetahui Durasi Voice Over

Apakah teman-teman menyadari bahwa durasi sebuah project voice over merupakan hal yang penting untuk diketahui dari awal? Teman-teman, durasi project voice over merupakan hal yang krusial selain lisensi distribusi voice over untuk menentukan beberapa hal. Selain kami juga telah menuliskannya dalam blog kami yang berjudul tips latihan voice over yang baik, beberapa hal tersebut antara lain :

1. Lama Waktu Produksi Voice Over

Lama waktu produksi voice over tentunya menjadi hal yang penting disini. Selain digunakan untuk menentukan berapa shift studio harus digunakan, teman-teman dapat menghitung jumlah depresiasi alat rekaman yang teman-teman gunakan bila teman-teman sudah memiliki home recording studio sendiri.
 
Tidak seperti durasi produk jadi voice over, biasanya lama waktu produksi memerlukan waktu yang lebih lama. Menurut pengalaman kami, untuk sebuah produksi voice over berdurasi 5 menit, kami biasanya menyediakan shift studio 1-2 jam, tergantung talenta pengisi suara yang mengisi project tersebut.
 
Kenapa bisa begitu lama? Karena sudah menjadi Standard Operational Procedure Inavoice untuk merekam sebuah project dengan berbagai pilihan. Hal ini kami tujukan untuk tindakan preventive terhadap permintaan revisi dari client.
 
Berbicara tentang sesi revisi voice over, teman-teman juga jangan lupa memasukan hal ini dalam penentuan rate jasa voice over teman-teman. Bicarakan jumlah revisi dari awal untuk blocking studio session di tempat teman-teman biasa merekam suara.
 
Keuntungan yang bisa didapat dengan mengetahui lama waktu produksi voice over dan jumlah revisi dari awal, tentu akan berhubungan dengan cost produksi voice over. Bila teman-teman belum memiliki studio perekaman sendiri, teman-teman talent bisa blocking jadwal dari awal, dan bisa melakukan negosiasi dengan pemilik studio untuk membayar rate studio dengan bulk price atau per project.
 
Tentu ini akan menguntungkan, dan bisa membuat voice over talent lebih menekan cost produksi yang dibutuhkan, dan memberi quotation yang lebih rendah. Hal ini dapat memaksimalkan teman-teman closing project tersebut tentunya.
 

2. Mengatur Jadwal Produksi Voice Over

Bagi teman-teman yang terbiasa dengan project voice over commercial, atau voice over untuk iklan, tentunya teman-teman tidak akan merasa bahwa mengatur jadwal produksi merupakan hal yang rumit.
 
Betul, untuk project iklan, biasanya voice over talent hanya membutuhkan 1-2 jam perekaman, sisanya digunakan untuk revisi, editing, mixing dan mastering.
 
Namun bagaimana dengan project voice over berdurasi panjang seperti audiobook dan eLearning? Tentu teman-teman harus berjibaku untuk mengatur jadwal produksinya.
 
Apakah anda mengetahui bahwa suara manusia akan berubah ketika membacakan sebuah teks dalam durasi yang sangat panjang? Pengalaman kami mengatakan bahwa, bila voice over talent dipaksa untuk membacakan sebuah naskah selama 3 jam lebih, suaranya akan berubah, dan konsentrasi talent tersebut akan buyar.
 
Dengan buyarnya konsentrasi, maka voice over talent akan kesulitan untuk menentukan intonasi, emphasis, dan menjeda naskah. Percayalah, kami pernah mengalami bentuk perekaman seperti ini.
 
Untuk itu, mengatur jadwal merupakan hal yang penting untuk dilakukan untuk menjaga stamina, dan kualitas suara tetap prima. Mengatur jadwal, dapat dilakukan dengan mengetahui durasi produk voice over yang akan dilalui.
 

Pengertian Words Per Minutes Calculator

Menurut wikipedia.org, Words Per Minutes atau yang biasa disebut WPM adalah satuan hitung ketika kita akan memproses banyak jumlah kata dalam satu menit. Words Per Minutes biasanya digunakan untuk menghitung kecepatan anda mengetik, membaca buku, atau ketika teman-teman akan melakukan sebuah pidato, dsb.
 
Sedangkan WPM calculator adalah alat yang diciptakan untuk menghitung berapa lama durasi dari sebuah teks yang nantinya akan anda bacakan. Tools ini sudah banyak diciptakan dan didistribusikan melalui laman pencarian google, bahkan ada juga WPM yang berbentuk aplikasi mobile.
 
Namun, sampai saat ini belum ada WPM yang betul-betul diciptakan untuk menghitung durasi voice over.
 

Proses Pembuatan Inavoice’s Words Per Minutes Calculator

Melihat pentingnya durasi dalam sebuah project voice over, dan sampai saat ini belum ada WPM khusus untuk project voice over, maka Inavoice berinisiatif untuk membuatnya. Beberapa langkah yang kami lakukan untuk menciptakan tools ini antara lain :

1. Mengumpulkan Naskah Voice Over yang Kami Miliki

Ketika kami berinisiatif untuk membuat tools WPM ini, langkah pertama yang kami lakukan adalah mengumpulkan berbagai naskah voice over yang telah kami miliki. Tujuannya yaitu untuk menemukan diversifikasi kecepatan dari project voice over yang pernah kami miliki.
 
Semakin banyak naskah yang kami miliki, semakin detil data yang dapat kami input untuk membuat tools ini menjadi lebih tepat untuk digunakan. Kami tidak mau berpatokan pada kebanyakan WPM yang ada karena tools ini biasanya digunakan untuk memperkirakan kecepatan membaca pada sebuah buku, atau pidato. Sedangkan cara membaca voice over berbeda dari kedua hal tersebut.

2. Melakukan Voice Over Reading Test

Seperti yang kami katakan di atas, cara membaca voice over itu tentunya berbeda dengan cara membaca pidato, atau cara membaca sebuah buku. Voice over jauh lebih kompleks, memiliki penekanan diberbagai kata, dan tentunya ditujukan untuk menyampaikan pesan pada target audiens.
 
Dengan memahami kompleksitas tersebut, untuk membuat tools Words Per Minutes calculator ini, setelah kami mengumpulkan cukup banyak naskah yang ada, kami melakukan reading test secara berulang.
 
Reading test disesuaikan dengan naskah yang ada, dan dengan berbagai style voice over yang telah disesuaikan pula. Hal ini kami gunakan untuk menunjang tools wpm calculator ini menjadi lebih komprehensif dan dapat digunakan oleh orang yang bergerak di industri voice over.

3. Proses Pembuatan Tools

Sungguh sangat hal yang menguntungkan bagi Inavoice bahwa kami memiliki tim yang begitu lengkap. Mulai dari tim kreatif, operasional, produksi, dan tim IT yang berpengalaman di bidangnya.
 
Kami mengembangkan tools ini secara inhouse dan tidak menggunakan bantuan dari tim lain. Kami menggunakan bahasa pemrograman yang cukup modern untuk membuat tools wpm ini agar dapat berfungsi dengan baik. Terbukti dari pemilihan bahasa yang kami gunakan adalah Php, Html, dan Jquery.

4. Re-Reading Test

Re-reading test merupakan usaha kami untuk memastikan bahwa tools ini dapat digunakan secara sempurna. Setelah proses produksi tools berjalan dengan lancar, kami membacakan ulang naskah yang telah kami test sebelumnya untuk memastikan bahwa durasi yang ditentukan oleh tools ini sesuai dengan reading test di awal.
 
Perlu melakukan adjustment beberapa kali memang, namun hasil yang kami tayangkan melalui page tools kami sudah merupakan hal yang maksimal. Tentunya akan ada perbedaan sedikit, karena gaya baca akan selalu berubah dan tidak dapat selalu sama. Namun perbedaan tersebut masih masuk dalam batas toleransi, dan alat ini sudah dapat digunakan secara utuh dan komprehensif.
 

Penjelasan Style dalam Inavoice’s WPM Tools

Tentunya kami menciptakan tools ini agar lebih mudah digunakan oleh banyak orang yang berkecimpung dalam dunia voice over. Namun bagi beberapa orang, masih ada yang merasa kesulitan dalam membaca hasil yang digenerasikan oleh tools kami, khususnya bagian style.
 
Untuk itu kami akan memberikan penjelasan mengenai hal tersebut. Yuk simak penjelasannya secara detil :

1. Style Casual

Style voice over casual adalah cara pembacaan naskah dengan speed medium. Style casual biasa digunakan dalam beberapa project voice over seperti company profile anak muda, video infografis, dan conversational.
 
Bila masih bingung, yuk tonton salah satu contoh style casual yang ada melalui video yang ada dibawah ini :

 

2. Style Dramatic

Tidak ada kata lain yang tepat untuk menggambarkan style dramatic dalam voice over dengan produk trailer! Trailer merupakan contoh yang tepat karena style dramatis biasanya digunakan untuk menunjukan intens yang tinggi.
 
Yuk cek contoh trailer dengan style dramatic melalui video dari film Night of the Demons yang dibacakan oleh God of Voice Over Trailer Don LaFontaine :

 

3. Style Formal

Style voice over formal adalah cara pembacaan naskah dengan speed slow to medium. Style formal akan sangat baik bila digunakan dalam mature company profile, news anchor, atau voice over yang ditujukan untuk segmentasi produk young adult hingga mature.
 
Salah satu contoh yang tepat untuk menggambarkan style yang voice over formal adalah melalui produk voice over yang Inavoice kerjakan bersama World Health Organization. Yuk kita lihat videonya :

 

4. Style Young & Energetic

Style voice over young & energetic adalah speed membacakan naskah dengan cepat. Style ini sangat cocok untuk menggambarkan karakteristik anak muda yang energic dan dinamis. Tak jarang, produk-produk seperti Mizone, Shopee, dan berbagai produk segmentasi anak muda lain menggunakan style voice over ini.
 
Salah satu contoh, yang pernah kami kerjakan untuk client kami adalah video seperti yang dibawah ini ya :

 

Kesimpulan

Calculator penghitung durasi voice over yang kami ciptakan, kami harapkan dapat membantu baik voice over talent ataupaun client yang akan menggunakan jasa voice over untuk menemukan kemudahan dari setiap tantangan produksi voice over yang berulang, khususnya penentuan durasi voice over.

WPM calculator yang kami ciptakan ini sudah kami sesuaikan dengan berbagai test, dan diharapkan mampu memberikan jawaban yang komprehensif bagi kesulitan industri voice over selama ini.

 


Klik icon di atas untuk mengunduh artikel dalam bentuk pdf.